Menu

Mode Gelap

Pendidikan · 25 Nov 2023

Peringati Hari Guru Nasional, Wali Murid Apresiasi Kinerja Guru PAUD Mahwil Ummiyah Di Desa Lapa Laok


					Peringati Hari Guru Nasional, Wali Murid Apresiasi Kinerja Guru PAUD Mahwil Ummiyah Di Desa Lapa Laok Perbesar

 

Sumenep, Netsatu.com,-Hari Guru Nasional (HGN) yang diperingati setiap tanggal 25 November merupakan momentum untuk menghargai jasa para guru dalam mendidik dan mencerdaskan anak bangsa.

Pada tahun 2023 ini, Hari Guru Nasional mengusung tema Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar. Tema ini mengajak seluruh pemangku kepentingan pendidikan untuk bersatu padu dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas dan berkeadilan.

Guru merupakan salah satu kunci keberhasilan pendidikan. Merekalah yang berperan penting dalam menanamkan dasar-dasar ilmu pengetahuan dan keterampilan kepada peserta didik.

Guru juga berperan dalam membentuk karakter dan moral peserta didik.

Untuk itu, salah satu wali murid PAUD Mahwil Ummiyah di Desa Lapa Laok, Nely sapaan akrabnya, mengapresiasi dan turut serta mengucapkan hari Guru Nasional kepada Guru PAUD yang mengajar puteranya selama ini dengan penuh kasih dan ketulusan.

Selamat hari guru kepada seluruh guru PAUD Mahwil Ummiyah, semoga tetap bersemangat, kreatif dan selalu dalam kesehatan yang prima sehingga bisa selalu bersinergi dengan kami wali murid untuk tetap semangat mendampingi putera kami dengan tulus hati sehingga dapat pulihkan pendidikan dengan merdeka belajar. Selamat hari guru juga kepada seluruh wali murid Bapak/Ibu sebagai madrasah pertama putera-puteri tercinta. Semoga kelak putera-puteri kita menjadi pemimpin-pemimpin berakhlak karimah dan berprestasi,”pungkasnya.

(  Red/Amin )

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Rektor Unitomo Dukung Sinergi Forum Rektor Indonesia (FRI) dan Kemensos RI Percepat Pengentasan Kemiskinan Jatim. 

11 Februari 2025 - 03:51

Bappeda Sumenep Berkomitmen Dan Mendukung Implementasi Program Satu Data Indonesia

30 Desember 2024 - 03:20

Sopir Mini Bus Xenia Asal Sumenep Ditahan Bea Cukai Sidoarjo. Dear Jatim: Dia Hanya Cari Nafkah Untuk Keluarganya 

25 November 2024 - 08:08

Lingkungan Pendidikan Kembali Dihebohkan Terkait Kekerasan Sekasual, Begini Respon Ketua LPM UNIBA

3 September 2024 - 03:39

Akibat Turuti Nafsu Setan, Oknum Kepala Sekolah Dan Guru P3K Terancam Sangsi PTDH

20 Mei 2024 - 12:54

Seorang Guru PPK di SDN Sumenep Hamil, Diduga Ulah Bejat Oknum Kepala Sekolah 

16 Mei 2024 - 16:10

Trending di Pendidikan

Sorry. No data so far.